Hatinya Pemerhati

Terkadang hati ini ingin selalu menjadi pemerhati
Namun hati ini kadang pula menjadi pendendam tatkala tak diperhati
Ayolah hati? Hilangkan egomu!
Katanya mengubah lingkungan itu mulai dari diri sendiri
Tapi diri akan berubah ketika perubahan di respon oleh lingkungan
Egois bukan ya? Sama seperti hati
Andai semua perubahan dapat di apresiasi
Akan sampai padamu berita aliansi sesama nurani
Siapapun engkau
Apapun pekerjaan engkau
Jika hatimu sukses menjadi pemerhati
Engkaukan diperhati dalam bentuk apapun itu dan dimanapun
Tak usahlah lidahmu yang menari
Cukup hatimu yang memerintah rangkamu
Karena tindakan mewakili sejuta ucapan


(Rawamangun, 4 mei 2015)

Komentar

Postingan Populer